
Ini Arti dan Contoh Tenaga Kerja Terdidik yang Dibutuhkan Perusahaan
Keberadaan tenaga kerja menjadi salah satu faktor utama suksesnya suatu perusahaan yang beroperasi. Oleh karenanya, kontribusi dan peran strategis tenaga kerja ini tidak dapat disepelekan dalam bisnis apa pun. Berkaitan dengan jenis pekerjaan yang dilakukan, terdapat dua tipe tenaga kerja yang benar-benar dibutuhkan oleh setiap perusahaan, yaitu tenaga kerja terdidik dan terlatih. Mari simak penjelasan lengkap tentang arti, manfaat, contoh tenaga kerja terdidik serta perbedaannya dengan tenaga kerja terlatih.
Arti dan Contoh Tenaga Kerja Terdidik
Arti tenaga kerja sendiri dapat Anda temukan dalam UU No. 3 Tahun 2003 tentang Ketenagakerjaan. UU tersebut menyebutkan bahwa tenaga kerja merupakan setiap orang yang memiliki kemampuan untuk bekerja, guna menghasilkan barang dan jasa dalam rangka memenuhi kebutuhannya maupun kebutuhan masyarakat. Selain memahami hak dan kewajiban setiap tenaga kerja, kita mengenal adanya jenis tenaga kerja terdidik yang dibutuhkan perusahaan.
Berdasarkan istilah namanya, tenaga kerja terdidik adalah mereka yang memiliki kemampuan dan keahlian melalui pendidikan dan pembelajaran formal untuk menunjang profesinya. Karena pendidikan menjadi salah satu persyaratan kerja, maka biasanya lampiran ijazah atau sertifikat dibutuhkan untuk dapat diterima bekerja.
Contoh tenaga kerja terdidik seperti guru, dokter, pilot, notaris, dan jenis profesi lainnya yang membutuhkan kualifikasi pendidikan. Secara teknis, pekerja terdidik mudah beradaptasi dengan situasi, posisi, organisasi, dan industri tempatnya bekerja. Karena bermodal pengetahuan, pengalaman, dan pedoman bagaimana bertindak dalam lingkungan tertentu.
Meskipun ahli karena memiliki pendidikan yang baik, namun tidak sedikit perusahaan yang membutuhkan tenaga kerja terdidik berpengalaman. Melihat contoh tenaga kerja terdidik yang telah disebutkan, banyak orang yang menginginkannya karena memiliki gaji tinggi sepadan dengan kualitasnya di bidang masing-masing.
Perbedaan dengan Tenaga Kerja Terlatih
Perbedaan trained workforce dengan educated workforce tentunya adalah latar belakang pendidikan dan pelatihan yang dilakoni untuk menunjang pekerjaan. Pekerja yang ‘terlatih’ di sini, dianggap tidak berpendidikan baik untuk tujuan analitis atau kualifikasi pendidikannya mungkin tidak sesuai dengan persyaratan. Namun meski memiliki kesempatan yang terbatas, mereka telah terlatih dan mampu tampil dengan baik karena bermodal skill yang ditentukan dan berguna untuk pekerjaan.
Tenaga kerja terlatih mereka dilatih secara khusus pada bidang tertentu untuk melaksanakan tugas-tugas spesifik. Contoh pekerja yang terlatih dan berpengalaman seperti desainer, sopir, mekanik, koki, barista, fotografer, dan sebagainya.
Kelebihan & Kekurangan Tenaga Kerja Terdidik
Setiap tenaga kerja terdidik memiliki sejumlah kelebihan yang membuat perusahaan tertarik, antara lain sebagai berikut:
- Memiliki status sosial yang tinggi di mata masyarakat karena tingkat pendidikannya.
- Memenuhi ekspektasi perusahaan berdasarkan pengalaman dan kemampuannya yang terasah melalui pendidikan formal.
- Penawaran gaji yang tinggi karena profesi dengan latar belakang pendidikan terbaik menunjukkan kualitasnya.
- Mengantongi ijazah perguruan tinggi yang menjadi salah satu syarat diterima di perusahaan. Sertifikat pengalaman menjadi poin tambahan yang menunjukkan bahwa skill yang dimiliki sudah teruji.
- Perusahaan lebih mudah membimbing pekerja yang telah berpengalaman sesuai dengan goals yang ingin dicapai.
Di samping kelebihan yang dimilikinya, tenaga kerja terdidik mempunyai beberapa kekurangan, antara lain:
- Biaya pendidikan maupun pelatihan untuk berhasil menjadi tenaga kerja terdidik, tidaklah sedikit. Terlebih untuk profesi-profesi tertentu, seperti hakim, jaksa, dokter, arsitek, dan lainnya.
- Tingginya tingkat persaingan di dunia kerja, apalagi jika latar belakang pendidikan tidak dibarengi dengan pengalaman yang mumpuni.
- Membutuhkan proses dan waktu lama untuk menjadi seorang tenaga kerja terdidik yang berpengalaman serta menguasai keterampilan.
Cara Meningkatkan Kualitas Tenaga Kerja Terdidik
Tenaga kerja terdidik menarik bagi perusahaan karena memiliki pekerja yang terampil dan terlatih membuat bisnis semakin kompetitif dan produktif. Berikut ini adalah beberapa cara efektif untuk meningkatkan kualitas contoh tenaga kerja terdidik yang dibutuhkan perusahaan.
1. Meningkatan Sistem dan Kualitas Pendidikan
Pondasi utama untuk menghasilkan pekerja kompeten adalah dengan sistem pendidikan yang berkualitas. Hal ini termasuk peningkatan kualitas guru, fasilitas pendidikan terbaik, hingga integrasi kurikulum pengajaran dengan kebutuhan dunia kerja.
2. Menggalakkan Program Pemagangan atau Internship
Program pemagangan atau internship menjadi langkah efektif untuk mengintegrasikan pendidikan dan dunia kerja. Misalnya dengan melibatkan mahasiswa, fresh graduate, dan calon pekerja dalam program internship. Dengan cara ini membantu mereka mendapatkan pengalaman praktis serta mengasah skill yang dibutuhkan di dunia kerja.
3. Mempercepat Sertifikasi Profesi Tenaga Kerja
Sertifikasi adalah salah satu pengakuan legal atas kompetensi yang dimiliki seseorang pada bidang profesi tertentu. Untuk itu perlu dilakukan fasilitas atau program efektif untuk mempercepat proses sertifikasi. Sehingga para calon pekerja dapat dengan mudah diakui standar kompetensi yang dimilikinya untuk berkecimpung di dunia kerja.
Baca juga: Kunci Sukses, 8 Soft Skill Dasar Karyawan yang Dimiliki di Tempat Kerja
Mengelola tenaga kerja terdidik maupun terlatih bukanlah tugas yang mudah bagi HRD. Kini tak perlu khawatir lagi, BroadwaysHR membantu HRD untuk menyelesaikan pekerjaan lebih mudah, sistematis, dan akurat. Fitur kami dapat digunakan untuk keperluan manajemen SDM, mulai dari software absensi online, hingga monitor dan evaluasi perkembangan karyawan.
Manfaatkan fitur Employee Management untuk mengelola data karyawan seperti data pribadi serta keluarga, BPJS, dan lain-lain serta telah terintegrasi dengan fitur Payroll Management.
Buktikan sendiri keunggulan aplikasi BroadwaysHR dan segera free trial pada tautan ini!