3 Peran dan Cara Kerja Fitur Geotagging dalam Aplikasi Absensi Online
Kini banyak perusahaan baik itu kecil, menengah, besar, maupun startup yang memanfaatkan aplikasi absensi online untuk merekam kehadiran karyawannya. Kita telah memahami bahwa absensi menjadi pokok penting penilaian kinerja karyawan, sehingga perusahaan harus memantaunya dengan baik serta objektif. Seiring berkembangnya teknologi dan kebutuhan, ada tambahan fitur bernama geotagging yang bisa membantu perusahaan melihat lokasi absensi secara real time.
Fitur geotagging begitu berguna untuk memantau presensi karyawan yang bekerja di luar kantor, baik itu di lapangan maupun kerja dari jarak jauh. Misalnya tim sales yang harus bertemu door-to-door dengan klien, sehingga cukup sulit bagi mereka untuk melakukan absen di kantor.
Untuk itulah, dalam artikel ini akan diulas mengenai peran dan cara kerja geotagging dalam sistem absensi online. BroadwaysHR adalah salah satu aplikasi absensi online terbaik yang memiliki fitur penandaan lokasi, sehingga karyawan dapat melakukan absen dari mana saja tanpa harus ke kantor. Cek sekarang!
Peran Geotagging dalam Sistem Absen Online
1. Penanda Lokasi Kerja secara Real Time
Geotagging atau geo tagging adalah penandaan geografis yang dapat memberikan informasi geografis (lintang dan bujur). Gambaran peran geo tagging paling sederhana, setiap titik lokasi di peta online memiliki penandanya masing-masing. Setiap titik lokasi yang sudah ditandai dengan geo tagging ini membuat lokasi yang Anda cari lebih mudah ditemukan.
Nah, penerapan teknologi penanda lokasi dalam aplikasi absensi online ini dapat digunakan untuk mengawasi karyawan yang sedang bekerja di lapangan atau kerja dari jarak jauh. Fitur ini juga dapat dimanfaatkan untuk proses autentifikasi kehadiran dengan tagging berbasis lokasi dan foto selfie.
Dengan bekerja bersama sistem GPS, Anda bisa mengetahui koordinat lokasi karyawan yang sudah ditandai secara akurat saat mereka melakukan check-in maupun check-out kerja. Artinya, meskipun tidak di kantor, karyawan hanya bisa melakukan absen online di lokasi yang sudah ditentukan. Karyawan terbukti secara real time sudah hadir di lokasi kerja saat melakukan absen, sehingga pemantauan kian optimal dan tepat sasaran.
2. Menjaga Kinerja dan Produktivitas Karyawan Saat Jam Kerja
Satu peran terpenting dari geo tagging dalam sistem absensi online adalah menjaga produktivitas dan kinerja karyawan. Sistem absensi online yang baik tentu akan mencatat jam kerja karyawan, sehingga perusahaan dapat mengetahui kinerja karyawan apakah mereka bekerja setiap harinya sesuai jam kerja atau tidak.
Manfaat lainnya dari penggunaan software absensi online dengan geotagging adalah membantu perusahaan mengelola produktivitas kerja karyawannya setiap hari. Dengan sistem pencatatan otomatis, perusahaan dapat mengetahui pada waktu tertentu, siapa yang masuk kerja dan siapa yang cuti, sehingga pembagian kerja dapat dilakukan dengan baik.
3. Memantau Jam Kerja Karyawan untuk Capai Target
Fitur penanda lokasi dalam aplikasi absensi juga bermanfaat untuk memantau apakah karyawan bekerja sesuai jam kerja mereka atau tidak. Hal ini penting karena akan memengaruhi target pekerjaan harian yang harus karyawan penuhi. Tanpa adanya informasi jam kerja yang akurat, maka dapat dipastikan pelaporan pencapaian target kerja harian akan terhambat.
Bagaimana Cara Kerja Geotagging dalam Sistem Absensi Online?
Seperti yang sudah diulas sebelumnya, geotagging adalah proses menambahkan data geografis secara digital berupa tag metadata, mencakup koordinat lintang bujur, nama lokasi, serta informasi lainnya.
Setelah diberi geotag atau penanda lokasi, (bisa berupa gambar, foto, video, website), tag lokasi bisa lebih mudah ditampilkan di peta online dalam aplikasi absensi online.
Geo tagging cara kerjanya berkaitan dengan GPS (Global Positioning System) yang menghitung lintang bujur koordinat yang menjadi dasar penentuan titik lokasi, yang ditandai saat proses absensi. Nantinya dalam penerapan absensi, karyawan dapat mengonfirmasikan lokasi masing-masing untuk dilaporkan ke dalam software absensi online. Berkat kecanggihannya, perusahaan dapat dengan mudah menemukan dan memantau setiap karyawannya apakah bekerja dari lokasi tertentu atau tidak.
Kelola Absen Online dari Mana Saja dengan BroadwaysHR
Aplikasi absensi online berbasis geotagging mendatangkan banyak keuntungan bagi perusahaan yang memiliki karyawan yang bekerja tersebar di lapangan maupun dari kerja dari rumah. Perusahaan bisa dengan mudah melacak mobilitas karyawan pada jam kerja untuk memantau kinerja mereka.
Pilihlah aplikasi HRIS terbaik BroadwaysHR untuk pengelolaan absensi karyawan yang sudah menerapkan sistem pencatatan otomatisasi, dilengkapi teknologi geotagging, serta terintegrasi dengan sistem payroll. Melalui fitur penanda lokasi dalam sistem absensi online BroadwaysHR, Anda dapat mengetahui lokasi tepat karyawan berada saat jam kerja.
Menariknya, terdapat fitur Time Management di dalam aplikasi absensi online yang dapat dihubungkan secara langsung ke Payroll Management untuk penghitungan gaji karyawan yang lebih praktis, transparan, dan akurat.
Percayakan kami untuk membantu memenuhi kebutuhan perusahaan Anda akan software absensi online yang berkualitas dan dapat digunakan untuk absen dari mana saja.
Tak hanya itu saja, BroadwaysHR juga memiliki banyak fitur menarik lainnya yang akan mengoptimalkan fungsi-fungsi HRD, terutama dalam pengelolaan SDM perusahaan. Klik di sini untuk mendaftar dan nikmati layanan free trial aplikasi selama 30 hari sekarang juga!